December 3, 2024

BRN | Palembang – Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr. Hanla., menghadiri Pelantikan Pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumsel, yang dipimpin oleh Ketua IMI Pusat H. Bambang Soesatyo, S.E., M.B.A., bertempat di Griya Agung, Jalan Demang Lebar Daun No.9, Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan Ilir Barat I, Kota Palembang, Minggu (06/11/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut diantara lain, Ketua IMI Pusat H. Bambang Soesatyo, S.E., M.B.A., Gubernur Sumsel H. Herman Deru, S.H., M.M., Anggota DPR RI Bobby Adhtiyo Rizaldi, Kapolda Sumsel Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., M.I.K., Kepala BNN Polda Sumsel Brigjen Pol Djoko Prihadi, S.H., M.H., Danlanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr. Hanla., Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya, S.I.K., M.H., Komandan Lanud SMH Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo, M.M.O.A.S.,
IMI RI Anto Bambang Utoyo, Ketua IMI Sumsel/Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni, S.H., Ketua Harian IMI Sumsel Taufik Usni, Dir Intelkam Polda Sumsel Kombes Pol Iskandar F. S, S.IK., M.Si., Dir Reskrimum Polda Sumsel Kombes Pol M. Anwar Nasur, S.I.K.,MH., Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumsel H. Rudi Irawan, S.Sos., M.Si., Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sumsel Sunarto, M.Si.

Sambutan Gubernur Sumsel H. Herman Deru, S.H., M.M., yakni, Jakabaring akan dapat mewadahi semua hasrat bagi para pencinta otomotif, di Sumsel ini memiliki banyak senior yang memiliki kehidupan tidak bisa lepas dari otomotif, dan menginspirasi anak muda yang memiliki bakat di bidang ini, Sumsel akan bekerjasama dengan IMI dalam mengadakan event untuk menunjang ekonomi Sumsel.

Sambutan Ketua MPR RI/Ketua IMI Pusat H. Bambang Soesatyo, S.E., M.B.A., menyampaikan terima kasih atas sambutan yang luar biasa dari pencinta otomotif di Sumsel. Harapan besar yang saya harapkan dapat dilaksanakan di IMI Sumsel yaitu, Sumsel memiliki sirkuit yang bertaraf internasional, itu kemungkinan akan terjadi karena saya telah mengirimkan tim untuk mendesain sirkuit di Jakabaring.

“Indonesia memiliki banyak sirkuit, maka dari itu ketika tim saya telah terbentuk maka segera kita terus mensuport pencinta otomotif,” ucapnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa Sirkuit Motor GP rencana akan dibangun di Sumsel dan ketika sudah selesai makan kita bisa melihat Motor GP di dua tempat di Indonesia yaitu NTB dan Sumsel. Kegiatan IMI di Sumsel tidak pernah sepi karena itu khusus untuk tahun depan harus memperbanyak kegiatan event pencinta otomotif.

(Pen Lanal Palembang/LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *