February 14, 2025

BRN | Bekasi – Joglo Purworejo di jalan Raya Setu Telajung kota Bekasi, menjadi saksi digelar Kakancingan Abdi Dalem keraton Kasunanan Keraton Surakarta Hadiningrat.
Sabtu 6 mei 2023 sekaligus terlaksana Halal Bi Halal Kusumo Hondrowino (KH) korwil DKI Jakarta.

Acara berjalan dengan lancar, hadir GPH.Kusumo Hadiwinoto langsung mewisuda para Abdi Dalem.
Anggun dan berwibawa para Abdi Dalem memakai seragam Kebaya & Atella hitam komplit dengan pangkat, radyolaksono dan samir saat menerima kakacingan wisuda.
Turut mendampingi ketua KH DKI Jakarta KRA.AKBP Purn.Prihadi Mulyatno Adiningrat SH.MH. Sebagai ketua panitia kali ini sang pemilik sanggar Joglo Purworejo KRT.DR.Drs.H.Supardiyo Dipuro M.Pd dan bendahara KRT.Mulyadi Dipuro SH.

Acara diawali dengan sholat magrib berjamaah para tamu, anggota KH DKI Jakarta dan peserta kakancingan.
Dilanjutkan penampilan tari gambyong.
Pemberian surat kakancingan yang langsung diserahkan oleh cucu Pakoe Boewono X yaitu (Kanjeng Pangeran Haryo) KPH.Kusumo Hadiwinoto.

Juga kenaikan pangkat beberapa Abdi Dalem pun juga diserahkan sekaligus.
Sumpah Prasetya Abdi Dalem keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat ada 10 butir, yang dibacakan oleh salah satu Abdi Dalem M.Ng.Sumedi.Prasetyo.

Persiapan pagelaran Dalang cilik, Ki Aufa Anandaru Ananta dengan julukan si Dalang Dower dan piawai main gendang bawaan.
Agenda yang terakhir yaitu pagelaran wayang kulit semalam suntuk oleh KRT.Ki Dalang Hadi Sutrisno SE.

Dengan diklaimnya penyerahan wayang tokoh Abimanyu oleh ketua KH DKI Jakarta kepada Ki Dalang Sutrisno dan Pembina KH DKI Jakarta KRT.Prof Paiman menyerahkan wayang Brotoseno/Bima kepada Dalang muda Sri Pandhitatwo Sutomo, sang juara favorit kategori lomba sabet Dalang muda th.2016 yll, putra dari KRT.Sutomo Hadiningrat. Dimulailah pentas wayang sampai pagi hari dini hari.

Sambutan ketua KH DKI Jakarta ; Hakekat dan makna sebagai Abdi Dalem keraton Surakarta Hadiningrat, bagaimana kita tetap nguri-nguri budaya Jawa yang adiluhung.

Bagaimana kita para orang tua melenyapkan anak cucu tentang budaya Jawa supaya tidak punah, tetap menjadi kebanggaan dan jati diri bangsa yang tidak ternilai.
Sukses terus giat paguyuban KH DKI Jakarta.

Semoga selalu binerkahan lan karahayon Gusti KMA.

(Jurnalis Christy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *