September 20, 2024

BRN | TNI AL, Lantamal I Belawan,- Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) Pangkalan Utama TNI AL I mengikuti pembekalan yang dipimpin oleh Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena Ny. Fera Muhammad Ali melalui vicon, bertempat di Gedung Yos Sudarso Mako Lantamal I, Jalan Serma Hanafiah No. 01 Belawan, Sumatera Utara, Kamis (20/7/2023).

Dalam amanatnya, Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena menyampaikan bahwa Kowal telah menunjukkan eksistensi dan kemampuannya dalam melaksanakan berbagai macam tugas yang diemban baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) adalah prajurit TNI Angkatan Laut yang dibentuk dan dipersiapkan menjadi wanita yang tanggap, tanggon, trengginas, berjiwa Sapta Marga dan mampu menghadapi segala permasalahan serta mampu menyesuaikan diri dilingkungan dinas maupun masyarakat.

Kowal dibentuk dengan tujuan memberikan hak dan kewajiban serta kehormatan kepada wanita Indonesia untuk mengabdikan diri kepada TNI Angkatan Laut dengan tenaga wanita dalam rangka kesempurnaan dan kelengkapan organisasi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Jalasenastri Korcab I DJA I Ny. Widhi Johanes Djanarko Wibowo, Perwakilan Pengurus Korcab I DJA I, serta seluruh Kowal Lantamal I.

(Dispen Lantamal/LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *