BRN | Jakarta – INDONESIA HOSPITAL EXPO 2022 (Pameran Rumah Sakit, Kedokteran, Farmasi, Laboratorium Klinik & Kedokteran Indonesia ke-34) kembali di buka hari ini, Rabu, 19 Oktober 2022, bertempat di (Assembly Hall, Main Lobby, Corridor Plenary Hall, Prefunction Hall A, Hall A, Connecting Hall B, Hall B, Prefunction Hall B), Jakarta Convention Center Jakarta.
Pameran ini diselenggarakan oleh PT Okta Sejahtera Insani. dari tanggal 19-22 Oktober 2022. Pameran industri perumahsakitan sendiri dilakukan secara fisik dengan mensyaratkan registrasi secara online.
Salah satu perusahaan peserta pameran ini adalah PT. Kasih Karunia Kekal.
Toto Suhardiman Direktur Utama PT Medika Lintas Khatulistiwa Anak Perusahan dari PT Kasih Karunia Kekal mengatakan Kalau untuk produk PT Kasih Karunia Kekal lebih banyaknya main di Indonesia Timur, produk-produk nya itu ada drugbe, sama produk mandre, mandre nya juga tidak kita pajang saat ini, karena memang itu di pegang anak perusahaannya. Jadi sebagian besar ada produk-produk instrumen juga, kita dari Jerman mesin bedah lengkap, kemudian ada wondrising plester-plester bedah itu dari China, Terus kemudian ada juga Gental instrumen itu dari Pakistan, Kemudian kalau untuk yang push oksimeternya itu dari Taiwan,”Ungkap Toto.
“PT Kasih Karunia Kekal berdiri tahun 1999, pertama berdiri di Bandung. Untuk Cabang kita baru ada di Indonesia Timur yaitu Papua sama di Maluku. Kita lebih banyak konsennya ke pemerintah, karena semua produk kita sudah E Katalog. Untuk kerjasama sudah ada di RS Pemerintah yaitu di Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara. Untuk pameran ini kita sudah 10 tahun kurang lebih,”Ujar Toto.
Lebih jauh Toto menjelaskan, untuk merk kita ada 10 merk dari berbagai macam negara, ada China, Taiwan, Korea, Jerman, Amerika, Yunani. Untuk produk lokal kita juga ada., untuk sementara kita masih kerjasama, Jadi kayak USG itu dari Meanrey sudah AKD. Karena memang program Pemerintah. Kedepannya kita lebih banyak produk-produk AKD nya. Harapannya lebih banyak dikenal lagi oleh RS-RS yang lainnya yang selama ini belum pernah order sama sekali,”Tutup Toto. *(LI)