November 21, 2024

Jalih Pitoeng Saat Orasi di Patung Kuda Pada Aksi Tolak TIMNAS U20 Israel

BRN | JAKARTA – FIFA mengirim surat ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah membatalkan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Surat dari FIFA kepada Jokowi diberikan melalui Ketua Umum Erick Thohir yang dua hari lalu bertemu dengan badan sepak bola dunia itu di Doha, Qatar, dalam kaitan dengan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 yang kemudian dipindah dari Indonesia.

Erick sendiri tak mengetahui isi surat dari FIFA yang ditujukan ke Jokowi.

“Saya tidak baca suratnya Presiden FIFA ke Bapak Presiden, mungkin salah satunya, Presiden FIFA mempertanyakan ini transformasi sepak bola Indonesia serius atau tidak” kata Erick, Rabu (29/03/2023).

“Makanya presiden langsung menginstruksikan saya untuk menyelesaikan peta biru untuk disampaikan ke FIFA, mungkin ada kaitannya dengan surat tersebut, saya tidak dapat soalnya,” jelas Erick melanjutkan.

Sementara Aktivis kelahiran betawi Jalih Pitoeng menyambut baik pembatalan tersebut. Karena sebelumnya banyak aksi protes dari rakyat Indonesia yang menolak kehadiran TIMNAS U20 Israel.

“Kami bersyukur Alhamdulillah atas dibatalkannya Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan olah raga bergengsi tersebut” ungkap Jalih Pitoeng saat ditemui di Jakarta, Jum’at (31/03/2023).

“Itu adalah sebuah konsekwensi atas penolakan kami terhadap kehadiran TIMNAS U20 Israel” sambung Jalih Pitoeng menegaskan.

Aktivis yang dikenal sangat kritis yang juga hadir bersama para ulama dalam Aksi 23 Maret di Patung Kuda inipun menjelaskan bahwa sesungguhnya aksi umat islam tersebut tidak menolak gelaran sepak bola berkelas dunia tersebut.

“Sesungguhnya kami tidak menolak perhelatan sepak bola dunia dimana Indonesia didaulat sebagai tuan rumah. Yang kami tolak adalah keikutsertaan dan kehadiran TIMNAS U20 Israel ke Indonesia” jelas Jalih Pitoeng.

Jalih Pitoeng juga berpesan kepada para aktivis, umat, rakyat serta mahasiswa untuk tetap semangat turun kejalan.

“Untuk itu, saya memohon sekaligus berharap kepada Rakyat, Umat serta adik-adik mahasiswa agar tetap semangat dalam berjuang. Yang penting tulus, ikhlas dan jangan putus asa” pinta Jalih Pitoeng.

“Soal hasil, yakinlah bahwa Allah SWT punya cara Nya sendiri untuk menjawab keinginan rakyat yang tulus berjuang demi Agama, Bangsa dan Negara” pungkas Jalih Pitoeng.    *(LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *