BRN | TNI AL, Bintan,- Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Bintan Letkol Laut (P) Gita Muharam, M.Sc., melaksanakan kunjungan kerja/Courtessy Call (CC) ke Kantor PT. Pertamina (Persero) Terminal BBM Tanjung Uban, Jumat (07/07/2023).
Dalam kunjungan tersebut, Danlanal Bintan didampingi Pgs. Palaksa Lanal Bintan Mayor Laut (PM) Jusak N.A. Pardede, S.S., M.Han., dan Pasminlog Lanal Bintan Mayor Laut (T) Agung Wijayanto, kedatangan tersebut disambut hangat oleh pejabat PT. Pertamina Port Manager Noventinus Ginting didampingi Senior Port Supervisor Yayan Andrea, Port Supervisor 1 Iranda Agri Nugroho, serta Port Supervisor 2 Rifqi Trianda.
Dalam pertemuan tersebut, Danlanal Bintan mengawali pembicaraan dengan memperkenalkan diri dan memperkenalkan Perwira pendamping sekaligus memperkenalkan Lanal Bintan yang masih baru di Tanjung Uban yang sebelumnya bertempat di Batam sebagai Lanal Batam dan sementara Lanal Bintan bermarkas di Eks Kantor Satuan Kapal Ranjau (Satran).
Lebih lanjut, Danlanal Bintan menyampaikan bahwa Pertamina Tanjung Uban merupakan salah satu obyek vital nasional yang harus diamankan sesuai dengan 14 tugas TNI dalam Operasi Militer Selain Perang serta harapan kedepan agar setelah kunjungan silaturahmi ini kedua instansi dapat bekerjasama dengan baik dalam hubungan sinergitas yang harmonis serta saling bahu membahu dalam turut mensukseskan program Pemerintah Kabupaten Bintan.
(Pen Lanal Bintan/LI)