November 22, 2024

BRN, Berita Kolinlamil TNI AL, 12 Juni 2024 ——- Bertempat di Lapangan Apel Mako Satlinlamil 2 telah dilaksanakan kegiatan apel pagi prajurit Mako Satlinlamil 2 yang dipimpin langsung Wakil Komandan Satlinlamil 2 Letkol Laut (P) Agung Ari Wibowo, Selasa (11/6) kemarin.

Dilanjutkan perlombaan Pembinaan Satuan (Binsat) yang diikuti masing-masing Satker dan KRI yang berada di Pangkalan. Pada kesempatan apel tersebut Wakil Komandan Satlinlamil 2 mengatakan, Pada pagi hari yang baik ini semoga prajurit Satlinlamil 2 diberikan kesehatan dan tetap semangat menjalankan tugas.

Pelaksanaan Binsat agar dilaksanakan serius dan disiplin, tunjukkan keterampilan selama penugasan namun tetap jaga kekompakan dan keselamatan, “Lomba Binsat ini digelar sebagai bentuk pembinaan fisik dan membina ketrampilan personel dalam pelaksanaan tugas di pendirat maupun unsur KRI sekaligus memperingati HUT Kolinlamil Ke-63 yang akan dilaksanakan 01 Juli 2024 mendatang” ucap Wakil Komandan Satlinlamil 2.

Kegiatan Binsat ini diawali dengan pelaksanaan tensi yang wajib diikuti oleh seluruh peserta lomba oleh Balai Pengobatan Satlinlamil 2, dilanjutkan menerima arahan dan mekanisme perlombaan.

Adapun mekanisme perlombaan tersebut dimana tim 1 ketika melaksanakan Start secara simbolis mengibarkan bendera start awal di mulai oleh Dansatlinlamil 2 dan tim berikutnya sampai tim 8 simbolis oleh Komandan unsur KRI dan Perwira staf yang akan menjalani lomba dengan 12 rintangan yang masing-masing akan dilalui oleh tim tersebut.

Tampil sebagai pemenang dalam perlombaan tersebut antara lain juara 1 diraih oleh tim 7 dari Staf Mako 1, juara 2 dari Staf Mako 2 terdiri dari gabungan personel BKO staf dan unsur KRI dan juara 3 dari KRI ABN-503.

(Dispen Kolinlamil/LI).

#tni_prima
#kasal
#tni_angkatan_laut
#jalesvevajayamahe
#indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *