January 16, 2026

 

TNI AL  (Jakarta). Segenap Prajurit dan PNS Mako Kormar menggelar upacara peringatan hari Dharma Samudera, bertempat di Gedung Graha Mako Kormar, Jl. Prajurit Usman dan Harun No. 40 Kwitang, Jakarta Pusat, Kamis (15/01/2026).

Upacara peringatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Asisten Personel Panglima Korpa Marinir (Waaspers Pangkormar) Kolonel Marinir David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc., sebagai Inspektur Upacara dan bertindak sebagai Komandan Upacara yakni Mayor Marinir Sindu Yanuarianto S.S.T.Han., jabatan Kasi Dikpa Subdisdik Disminpers Kormar.

Rangkaian upacara diawali dengan laporan oleh Danup, pembacaan riwayat singkat Hari Dharma Samudera, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Irup sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan laut, khususnya Komodor Yos Sudarso yang gugur dalam Pertempuran Laut Aru.

Dalam amanatnya Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., yang dibacakan Waaspers Pangkormar menyampaikan melalui upacara kali ini agar mengingat kembali peristiwa heroik dalam sejarah perjalanan TNI Angkatan laut, dimana perjuangan para pahlawan Jelasena enam puluh empat tahun silam, tepatnya pada tanggal 15 januari 1962 di laut Arafura, telah menjadi saksi bisu pengorbanan perjuangan pahlawan laut para indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan menghadapi penjajah.

Lebih lanjut ditandai dengan seruan semangat rela berkorban dan pantang menyerah oleh Komodor Yos Sudarso, “kobarkan semangat pertempuran!!!” mengiringi perlawanan tanpa lelah kapal perang RI Matjan Tutul menghadang Armada kapal perang Belanda. semangat bertempur dan pantang menyerah prajurit kapal perang RI Matjan Tutul tersebut telah menorehkan tinta emas dalam sejarah nasional perjuangan bangsa Indonesia. peristiwa heroik yang tidak pernah pudar di hati segenap rakyat dan bangsa indonesia, khususnya bagi para prajurit Jelasena sampai dengan saat ini.

Diakhir amanatnya Kasal mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada seluruh prajurit Jelasena dimanapun bertugas, yang telah memberikan segenap pengabdian terbaik demi tegaknya kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, melalui semangat Jalesveva Jayamahe, mari kita jadikan momentum peringatan hari dharma samudera ini untuk bersama-sama membangun TNI Angkatan Laut, menjadi kekuatan pertahanan negara di laut yang kuat, Profesional dan memiliki Deterrent Effect yang tinggi serta dicintai oleh rakyat dan bangsa Indonesia.

(Yuli)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *