October 26, 2024

BRN | Jakarta – Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) Republik Indonesia menggelar acara Pemberian Penghargaan Untuk Lembaga dan Unit Perlindungan Khusus Ramah Anak di Oria Hotel, Jakarta 21 November 2023.

Mali Jumali Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas 2 Bandung mengatakan ini terkait dengan pelayanan maupun standarisasi pada perlindungan pelayanan kepada anak-anak. Jadi ada standar khususnya untuk memberikan pembinaan kepada anak-anak, karena kebetulan khusus anak-anak yang kita bina ini. Untuk penghargaan ini yang pertama, dan kita harus mempertahankan selama 3 tahun. Mudah-mudahan bisa naik ke maksimal, karena yang maksimal kemarin penghargaan yang diberikan di Dufan Ancol,” ungkapnya.

Kami berharap kepada pihak-pihak yang juga peduli dan terkait pada anak-anak mari kita bersama-sama bergandengan tangan agar anak-anak ini bisa mendapatkan masa depan yang lebih baik lagi. Mudah-mudahan kegiatan yang positif yang di bina, pembinaan ini yang LPKA kami di Bandung, mudah-mudahan pada saat paskahnya setelah keluar bisa lebih baik lagi, terhindar dari berhadapan dengan hukum,” ujarnya.

Untuk anak-anak sekalian yang sangat disayangi, mungkin ada baiknya di dalam berteman atau berkegiatan selalu melakukan seleksi, kalau memang tidak baik kita hindari. Kalau memang baik kita lanjutkan dengan di tingkatkan, saya berharap adik-adik jangan dibiasakan bergadang atau bergaul dengan orang-orang yang tidak tepat, yang memberikan pengaruh tidak baik kepada diri kita agar di jauhi dan dihindarin,” pungkasnya.   *(LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *