November 22, 2024

BRN | JAKARTA – Pengurus Pusat Patriot Desa bersilaturahmi ke Rumah Besar Relawan Prabowo – Gibran di Slipi, Jakarta Barat, pada hari Rabu, pukul 19:00 WIB, (29/11/2023).

Patriot Desa adalah gerakan pemenangan Prabowo-Gibran 2024 yang diluncurkan oleh Relawan Pemberdayaan Desa Nusantara (RPDN) yang sudah berdiri sejak Tahun 2008.

Patriot Desa dengan slogan “Kami membersamai Prabowo-Gibran” kini sudah ada di 28 Provinsi yang tersebesar hingga pelosok pedesaan. Semua anggota yang terlibat turut bergabung dalam zoom meeting untuk melihat deklarasi Patriot Desa.

Ketua umum Patriot Desa Suryokoco Suryoputro membacakan Deklarasi bersama Sekretaris Jenderal Iwan Sulaiman Soelasno, Wakil Sekretaris Jenderal Supriyadi, Bendahara Umum Richard Timothy dan diikuti oleh seluruh pengurus Pusat Patriot Desa.

Suryokoco dalam kesempatan tersebut menyampaikan alasan mendukung Prabowo-Gibran, diantaranya :

1. Tahun 2006 Pendiri RPDN berkesempatan berdiskusi panjang tentang perjuangan para kades dan bagaimana desa harus jadi perhatian Prabowo Subianto ketua umum HKTI, dan Prabowo Subianto sepakat dengan gerakan kades untuk berjuang.

2. Prabowo Subianto bersama Gerindra sejak 2009 konsisten menyuarakan keberpihakan pada Desa, Petani dan Nelayan.

3. Tahun 2013, Partai Gerindra dalam arahan Prabowo Subianto menyatakan Komitmen membangun Desa didepan organisasi kepala desa dan perangkat desa

4. Pencalonan presiden 2014, Prabowo menawarkan gagasan Kementerian Negara Pembangunan Desa.

5. Dalam misi pencapresan 2024, Prabowo Gibran menawarkan misi “Bersama Indonesia Maju” dimana dengan tegas jelas dari 8 misi disebut ke 6 adalah “Membangun Mulai Dari Desa”.   *(LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *