BRN | Jakarta – Partai Golongan Karya (Golkar) menggelar Pembukaan Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa 1 (DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten) Dan Bimbingan Teknis (Bimtek), Legislatif Partai Golkar Tahun 2023, (25-27 Januari 2023), bertempat di Hotel Red Top, Pemenangan Jakarta Pusat, Rabu (25/01/2023).
Pembukaan Rakornis Pemenangan Pemilu Jawa 1 di hadiri oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Wakil Ketua Umum dan Sekjen Partai Golkar Lodewijk F. Paulus, serta Ketua – Ketua Fraksi wilayah Jawa I.
Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Komisi II, H.Hermawan Atmaja.S,Sos. ditemui di sela sela acara Rakornis mengatakan acara hari ini memang rutin dilaksanakan dalam rangka menjalankan politik Partai Golkar untuk meraih kemenangan di pemilu 2024.
Lebih lanjut, Hermawan menjelaskan dengan adanya kegiatan ini kami berharap ada kebersamaan dan ada silaturahmi dengan sesama anggota Partai Golkar ya khusus di pusat, provinsi, kabupaten dan kota se Jawa I, “jelas Hermawan.
Ketika ditanya terkait pesan pesan yang disampaikan Ketua Umum Golkar Air Langga Hartarto, dan bergabungnya Gubernur Ridwan Kamil ke Partai Golkar, Hermawan mengatakan bahwa Ketum tadi menyampaikan tentang bagaimana caranya bisa membesarkan Partai Golkar, dan ini sesuatu yang bagus. Dan untuk Ridwan Kamil sendiri menurut nya beliau adalah seorang tokoh yang bijaksana dan kita tahu bersama bahwa beliau juga adalah tokoh yang diidolakan di Jawa Barat, sehingga dengan kehadiran beliau semoga ini bisa membantu dan memenangkan Partai Golkar ke depan, ” tutupnya. *(LI)